Muba- Ratusan Kepala Desa (Kades) dari Kabupaten Muba, datang ke Jakarta untuk melakukan aksi demo di Gedung DPR RI menuntut revisi Undang-undang Desa.

Ratusan Kades dan perangkat desa dari Musi Banyuasin berangkat ke Senayan, Jakarta Pusat.

Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI)Muba indra gunawan mengungkapkan, sekitar 70 persen Kepala Desa yang ada di Musi Banyuasin turun ke senayan, untuk menuntut revisi UU desa agar segera disahkan.

“Sekitar 70 persen Kades dari Musi banyuasni.  yang turun ke Jakarta. Ditambah Pradesnya dan BPD juga banyak yang ikut untuk menuntut revisi Undang-undang desa,” ungkapnya, Kamis (23/11/2023).

Selain menuntut revisi UU desa kata Indra, para ia dan para Kades lainnya juga menuntut kenaikan Dana Desa (DD).

“Ya banyak aspirasi yang kami sampaikan, mulai dari revisi UU desa dan kenaikan Dana Desa,” katanya.

Para Kade menuntut, revisi Undang-undang desa segera disahkan jangan sampai lewat dari Bulan Desember 2023 ini.

“Kami ingin revisi UU desa ini segera disahkan oleh DPR sebelum lewat dari Desember 2023 ini,” pungkasnya.(sekayuterkini)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here